Senin, 26 maret 2018 saya dan team masih berada di Desa Beku. Kegiatan yang kami lakukan masih sama seperti hari-hari sebelumnya. Berikut ini adalah serangkaian kegiatan yang saya dan team lakukan pada hari ini.
- Pada jam 12.30 saya dan 9 rekan saya berangkat ke SD Beku untuk mengajar di sana. Materi yang kami ajarkan yaitu pengenalan mengenai powerpoint dan melatih adik-adik untuk membuat suatu presentasi dengan menggunakan powerpoint.
- Kami tidak hanya mengajarkan kepada adik-adik di SD Beku, tetapi sepulang kami dari SD, adik-adik dari Dukuh Kolekan juga datang dan kami juga mengajarkan powerpoint.
- Kegiatan cabling atau penataan ulang kabel pada meja layanan yang dilakukan oleh Bagus dan Aji.
Yaa itulah kegiatan kami seharian ini.
Sekian dan Terimakasih
Wassalamuallaikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh
0 komentar:
Posting Komentar